01 Mei, 2012

Tugas Akhir Siswa PI Jurusan TKJ SMK Tunas Harapan Pati

Sebagai pengganti tugas selama melaksanakan PI, maka di wajibkan membuat :
1. Presentasi tentang Desain Grafis (tingkat lanjut) Adobe Photoshop (Absen Genap) dan Corel Draw (Absen Ganjil) menggunakan software  powerpoint.
2. Presentasi dibuat dalam 2 bahasa (bilingual / Inggris dan Indonesia)
3. Tugas dikemas dalam 1 CD + Cover
4. Paling lambat diterima 3 hari setelah PI berakhir.


30 Maret, 2012

Nonton Bareng dan Diskusi Film Dokumenter

FORIT (Forum Informasi dan Teknologi) Pati telah menyelenggarakan kegiatan nonton bareng dan diskusi film dokumenter "@Linimas(s)a" yang diselenggarakan di RM. Mak Nyos Pati. Kegiatan ini merupakan kegiatan awal Forit Pati dalam rangka mengembangkan dan mewujudkan visi dan misi-nya. Forum yang semula hanya digunakan sebagai ajang ngobrol antar alumni TKJ SMK Tunas Harapan Pati ini sekarang coba dirubah oleh Pengurus dari Forit Pati. Sehingga ke depannya Forit Pati diharapkan bisa menjadi Forum resmi berbasiskan IT bagi masyarakat kabupaten.

24 Januari, 2012

Tugas Siswa PI Jurusan TKJ SMK Tunas Harapan Pati

Kepada seluruh siswa PI jurusan Teknik Komputer dan Jaringan, untuk mengerjakan tugas pengganti selama PI sebagai berikut :
1. Mencari Tutorial berupa video penggunaan Software Adobe After Effect CS3 atau seri terbaru
2. Menyimpan video tutorial tersebut dalam 1 keping CD/DVD disertai cover yg berisikan identitas masing2
3. Dikerjakan individu
4. Jumlah tutorial yang dikumpulkan dalam CD mempengaruhi penilaian
5. Dikumpulkan max 3 hari setelah selesai PI

26 November, 2011

Menghidupkan Kembali Matherboard yang Mati

Mungkin saat ini yang sering anda lakukan adalah membuang barang barang yang sudah rusak atau mati. Mungkin anda melukannya karana barang tersebut sudah jadul atau anda mempunyai cukup banyak uang untuk membeli yang baru atau anda tidak tau caranya untuk memperbaiki.
Nah ini solusi bagi anda yang masih ingin berusaha untuk memperbaiki matherboard yang sudah rusak/mati (tdak tampil, tidak ada bip, dll).
  1. Bersihkan matherboard dari debudebu yang menempel menggunakan kuas.
  2. Cuci matherboard kemudian keringkan/jemur.
  3. Panasi chipset menggunakan korek api dari bagian bawah matherboard.
Tidak ada salahnya anda mencoba cara di atas  mungkin akan membantu pekerjaan anda. Namun tidak ada jaminan kalau matherboard itu masih biasa nyala dan akan bertahan lama.
Selamat mencoba...

20 November, 2011

EBEL (Elektronik Pembelajaran)

Elektronik Pembelajaran
On USB
Banyak aplikasi Pembelajaran Elektronik yang dapat kita pakai, sebagian berbasis web, pada saat sekarang sudah banyak Guru yang sudah mengikuti pembelajaran eletronik dengan menggunakan moodle, namun moodle masih sulit untuk diterapkan di sekolah masih banyak kendala,
Elektronik Pembelajan On USB ini salah satu aternatif yang bisa digunakan untuk pembelajaran elektronik, Adalah gabungan xampp dan moodle on USB. didalaml moodle sudah ter install dan siap pakai dikemas dalam folder Ebel, pengguna tinggal mencopykan foder Ebel saja, bisa dicopykan ke flasdisk atau ke harddisk
Operating yang digunakan
Minimal windows XP, untuk win 7 juga sudah bisa jalan normal.
Memulai Elektronik Pembelajaran On USB
  1. Copy folder ebel bisa di flasdisk atau di hardisk tempat di root direktory misalnya di drive C:\ , D:\ atau Z:\
  2. Buka folder ebel jalankan file ebel.bat dengan double klik.
  3. Maka akan muncul tampilan jendela cmd, tekan enter

LKS XX Jawa Tengah

LKS (Lomba Kompetensi Siswa) se-Jateng yang diselenggarakan di Kabupaten Pati pada tanggal 18 -19 Oktober 2011. SMK Tunas Harapan Pati sebagai salah satu tuan rumah untuk 9 mata lomba, diantaranya yaitu : 1. IT / Networking Support 2. IT / Software Application 3. IT / CADD 4. Autobody Repair 5. Welding 6. Mechatronic 7. Mobile Robotic 8. Commercial Wiring 9. Chemistry Acara dibuka pada tanggal 18 Oktober 2011 di Kantor Karisidenan Pati jam 20.00 WIB dengan berbagai rangkaian acara dengan ditampilkannya pentas seni diantaranya, tari-tarian tradisional dan moderen, paduan suara, serta ditampilkannya animasi dari studio animasi SMK Tunas Harapan Pati selain itu adanya podium robot yang bisa memancarkan sinar yang dipadukan dengan animasi tanda dibukanya LKS Jateng 2011 di Kabupaten Pati. Ada juga pameran hasil karya anak SMK se-Jawa Tengah yang di selenggarakan di Stadiun Joyo Kusumo pada tanggal 18 - 19 Oktober 2011. Dan akhir puncak acara yaitu pengumuman dan penyerahan trofi juara hasil lomba pada hari kamis 20 Oktober 2011.

05 Oktober, 2010

Informasi LKS Tingkat Jateng di Surakarta

Daftar Tempat Penginapan / Hotel yang ada di Kota Solo
- Format Biodata Peserta Lomba
- Format Biodata Pendamping Peserta Lomba
- Format Biodata Juri Lomba